Samarinda, Rabu 19 Juni 2024, Kaltim Ventura menggelar acara Hari Ulang Tahun (HUT) ke-29 yang berlokasi di Jalan Antasari No 21 Samarinda.
Dalam kesempatan ini, PT Sarana Kaltim Ventura melaksanakan kegiatan sosial berupa berbagi santunan kepada anak-anak panti asuhan Baitul Walad Mustofa Samarinda. Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ustadz Muhammad Satria Ramadhani Ghosal S,Ag memberikan tausiyah kepada segenap karyawan PT Sarana Kaltim Ventura dengan tema “Meningkatkan Kualitas Diri dan Etos Kerja “.
Direktur Utama, Hanif Muslim, dalam sambutannya atas nama manajemen menyampaikan terimakasih yang sebesar-besarnya kepada seluruh stakeholder atas dukungannya sehingga PT Sarana Kaltim Ventura tetap dapat menjalankan kegiatan usahanya.
“Kami berkomitmen untuk turut berperan aktif dalam memperkuat pengusaha UMKM di Kalimantan Timur dengan memberdayakan dan menyediakan akses permodalan,” sambung Hanif.
PT Sarana Kaltim Ventura merupakan perusahaan modal ventura yang didirikan pada tahun 1995 oleh Pemerintah melalui PT Bahana Artha Ventura Member of Indonesia Financial Group (IFG), bersama dengan perusahaan, tokoh, dan pengusaha lokal lainnya di Propinsi Kalimantan Timur.





